Enter Header Image Headline Here

Senin, 31 Desember 2018

MENIKMATI JERNIHNYA CURUG CIBALIUNG BOGOR

MENIKMATI JERNIHNYA CURUG CIBALIUNG BOGOR

Tempat Wisata | Seperti juga kota-kota lainnya di Indonesia, Bogor juga banyak memiliki tempat wisata menarik dan indah untuk Anda kunjungi, Di kota yang berbatasan langsung dengan ibukota Jakarta ini terdapat Curug Cibaliung yang airnya jernih bagaikan kristal. berada di Kampung Wadung, Desa Karangtengah, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat, Curug Cibaliung layak untuk Anda kunjungi dan nikmati kejernihan airnya saat akhir pekan tiba.

MENIKMATI JERNIHNYA CURUG CIBALIUNG BOGOR

Untuk dapat menikmati kejernihan Curug Cibaliung, Anda bisa datang ke lokasi dengan menggunakan kendaraan roda empat atau roda dua  Setelah sampai di area parkir, Anda harus bersiap-siap melakukan kegiatan trekkking selama sekitar satu setengah jam  Medan yang turun naik bisa jadi membuat Anda lelah, Namun Anda jangan kuatir, karena disekitar jalur trekking banyak terdapat warung yang tersedia untuk Anda beristirahat. 

Sebelum sampai ke lokasi Curug Cibaliung, Anda akan melewati Leuwi Cipet dan Leuwi Lieuk, ambil jalur kanan dari Leuwi Lieuk, setelah berjalan 50 meterambil jalur kiri. Dari sini Anda sampai di sungai yang menjadi bagian dari Curug Cibaliung.

Anda dapat menyelusuri sungai selama sekitar 20 - 30 menit sebelum akhirnya Anda menemukan Curug Cibaliung yang belum banyak wisatawan yang berkunjung ke lokasi ini sehingga keasrian dan kebersihan Curug Cibaliung masih terasa alami dan tenang. Cocok buat Anda yang ingin menjenihkan pikiran dari rutinitas kerja sehari-hari.

Menikmati keindahan Curug Cibaliung yang tidak terlalu tinggi namun memiliki air yang deras dan jernih. Sungai tempat bermuara airnya berwarna hijau toska dan lebih terlihat jelas pada musim kemarau. Menyelusuri sungai ini merupakan keistimewaan tersendiri, selain memiliki air yang sangat jernih, bebatuan raksasa disekelilingnya sepanjang mata memandang memiliki sensasi tersendiri. 

MENIKMATI JERNIHNYA CURUG CIBALIUNG BOGOR

Curug Cibaliung ini terbilang cukup sepi pengunjung dari toko membeli motor bekas, Nah bagi Anda yang suka suasana tenang dengan panorama yang mempesona ini dijamin Anda akan betah berlama-lama di tempat wisata yang menakjubkan ini.

Untuk datang berkunjung dan menikmati jernihnya Curug Cibaliung sebaiknya dilakukan tidak pada musim hujan. Hal ini disebabkan area trekking menuju Curug Cibaliung menjadi sangat licin sehingga beresiko terjatuh dari tempat yang cukup tinggi serta berantisipasi terhadap datangnya banjir bandang di sekitar sungai.  

Senin, 24 Desember 2018

BUKIT JAMUR, TEMPAT WISATA BARU DI KABUPATEN GRESIK

Tempat Wisata | Kekayaan alam Indonesia memang selalu menarik untuk dijelajahi. Salah satunya adalah Bukit Jamur yang berada di Kabupaten Gresik, Provinsi Jawa Timur ini. Tempat wisata yang sangat populer di Jawa Timur ini dulunya merupakan bekas tambang kapur yang sudah ditinggalkan, Namun sekarang tempat ini menjadi terkenal karena disini Anda dapat menemukan batu-batuan unik berbentuk jamur.

BUKIT JAMUR GRESIK

Bukit Jamur Gresik merupakan tempat wisata baru di Kabupaten Gresik yang lagi trend dan banyak dikunjungi oleh wisatawan setiap harinya. Meskinpun tempat ini terbilang baru, namun keindahan alamnya mempunyai nilai Social Climber Punya Efek Terhadap Kesehatan tersendiri, unik dan cantik untuk Anda nikmati. 

Seperti tumbuhan jamur pada umumnya, Bukit Jamur Gresik ini tersusun rapi dari payung dan batang. Dimana payung jamur tersusun rapi dan unik dari batuan yang lebih kuat dan padat pada batangnya. Karena adanya faktor alam seperti angin dan hujan, membuat tanah dibawah terkikis sehingga membentuk seperti batang. 

Bukit Jamur ini terjadi secara alami dan sempurna melalui fenomena mushroom rock yaitu perubahan bentuk dari tanah bebatuan yang menyerupai jamur. Tempat ini sekilas tampak seperti canyon berwarna cokelat seperti rumput kering. Uniknya Payung Jamur di bebatuan ini berwarna kehitaman yang menambah kesan seperti tumbuhan jamur sebenarnya. 

Bagi Anda pecinta fotografi, Bukit Jamur Gresik merupakan tempat yang tepat untuk Anda berfoto ria dengan panorama batuan jamur yang sangat unik dan menarik untuk diabadikan. Walaupun tempat ini sedikit gersang, datanglag pada saat senja hari, dimana Anda akan disuguhkan dengan panorama matahari tenggelam (sunset) yang sangat indah mempesona diatas cakrawala senja. Tidaklah mengherankan banyak wisatawan yang memanfaatkan Bukit Jamur Gresik ini untuk berfoto, karena panorama yang ditawarkan bukit jamur memang menakjubkan.

BUKIT JAMUR GRESIK

Saat berkunjung ke Bukit Jamur Gresik, Anda seakan-akan berada di negri dongeng dimana Anda seperti seorang liliput yang berjalan-jalan di bukit jamur raksasa. 

Terletak di Desa Bungah, Kecamatan Bungah, Kabupaten Gresik, Provinsi Jawa Timur, Bukit Jamur Gresik, Tempat wisata baru kabupaten Gresik ini layak untuk Anda kunjungi bersama teman-teman saat berkunjung ke Jawa Timur.


PUNCAK AHUAWALI, NEGRI DI ATAS AWAN DARI KONAWE

Tempat Wisata | Apakah Anda ingin melihat pesona negeri diatas awan? Jika ia datanglah ke Desa Ahuawali, Kecamatan Puriala, Kabupaten Konawe, Provinsi Sulawesi Tenggara, Indonesia yang berjarak sekitar 65 kilometer dari ibu kota provinsi Kendari. Disini Anda akan diajak untuk melihat pesona Puncak Ahuawali yang indah mempesona pada ketinggian 750 mdpl. Datanglah sebelum matahari terbit, Dimana Anda dapat menyaksikan kabut yang menyelimuti puncak bukit yang dapat Anda rasakan selama kurang lebih 2 jam.

PUNCAK AHUAWALI, NEGRI DI ATAS AWAN DARI KONAWE

Pemandangan hamparan selimut awan yang menyelimuti bukit tak hanya dapat menyejukan mata tetapi juga dapat membuat pikiran tenang. Dari Puncak Ahuawali, Anda dapat menyaksikan fenomena negri diatas awan dengan hamparan sawah di kaki bukit, pepohonan hijau dan rerumputan savana serta pada ilalang yang membentang lintas lembah menjadikan Puncak Ahuawali wajib untuk Anda kunjungi dan nikmati keindahannya saat berlibur ke provinsi Sulawesi Tenggara ini. 

Selain dapat menikmati keindahan alam Puncak Ahuawali,Anda juga dapat mengunjungi Sumur Tua Ahuawali yang berada di Desa Ahuawali yang hanya berjarak sekitar 5 kilometer dari Puncak Ahuawali. Oleh masyarakat setempat sumur ini dipercaya sebagai tempat para wali yang menyebarkan agama Islam di wilayah ini untuk bersuci sebelum melaksanakan ibadah.

PUNCAK AHUAWALI, NEGRI DI ATAS AWAN DARI KONAWE

Menikmati Keindahan Puncak Ahuawali di Konawe akan menampakan dirinya hanya pada waktu menjelang fajar menjelang, Begitu matahari mulai menanjak pada rotasinya, lautan awan perlahan mulai memudar dan berganti dengan panorama indah lainnya yang pastinya akan membuat Anda enggan beranjak pulang.

Akses untuk Menikmati Keindahan Puncak Ahuawali di Konawe

Untuk dapat mencapai Puncak Ahuawali, Dari Kota Kendari, ibukota provinsi Sulawesi Tenggara, Anda dapat menuju Unaaha, ibukota Konawe yang kemudian perjalanan dilanjutkan menuju arah Kolaka menuju Motaha, Konawe Selatan. Nah titik awal pendakian berada di Desa Ahuawali, Kecamatan Puriala, Kabupaten Konawe.


PANTAI PANJANG, TEMPAT FAVORIT WARGA BENGKULU BERLIBUR

Tempat Wisata | Bengkulu adalah kota yang indah dan menawan yang merupakan kota terbesar kedua di pantai barat Pulau Sumatera. Seperti kota-kota lainnya di Indonesia, Bengkulu juga memiliki tempat wisata andalan untuk Anda singgahi saat berlibur ke Bengkulu yaitu Pantai Panjang Bengkulu yang berada di Kecamatan Ratu Agung, Kecamatan Teluk Sagara dan Kecamatan Ratu Samban, Provinsi Bengkulu, Indonesia.

PANTAI PANJANG BENGKULU

Pantai Panjang adalah salah satu tempat wisata paling populer di Bengkulu yang banyak dikunjungi oleh wisatawan. Pantai yang terhampar luas sepanjang 7 kilometer dengan lebar 500 meter ini merupakan tempat favorit warga Bengkulu berlibur. Di pantai terdapat sport center sehingga banyak warga Bengkulu melakukan aktivitas jogging, bermain bola, bersepeda, volley pantai dan lain sebagainya, sehingga pantai ini sangat pas untuk keluarga berlibur.

Selain sebagai tempat liburan untuk bersantai menikmati panorama pantai yang cantik mempesona, Ombak di pantai ini sangat bervariasi sehingga banyak dimanfaatkan oleh wisatawan untuk berenang atau berselancar. Disini Anda juga dapat bermain-main di sekitar pantai karena di lokasi Pantai Panjang banyak tersedia penyewaan sepeda. Sementara bagi Anda yang memiliki hobi fotografi, disekitar pantai terdapat pemukiman nelayan, Disana Anda bisa mendapatkan object Human Interest atau bahkan jika Anda datang pada saat senja hari, Anda akan mendapatkan hunting sunset yang sangat menakjubkan diatas cakrawala senja dan siap untuk Anda abadikan. 

SUNSET PANTAI PANJANG BENGKULU

Nah bagi Anda yang hendak berkunjung ke Bengkulu, Tempat wisata Pantai Panjang dapat menjadi prioritas untuk dikunjungi. karena disamping lokasinya yang dekat dengan pusat kota Bengkulu, Beberapa fasilitas di Pantai Panjang seperti hotel, restoran dan beberapa kedai makanan dan minuman untuk Anda bersantai telah tersedia dan bahkan beberapa toko cindera mata pun banyak tersedia disepanjang pantai kebanggaan warga Bengkulu ini.

Nah selain dapat mengunjungi Pantai Panjang Bengkulu, Anda juga dapat mengunjungi tempat-tempat indah lainnya seperti Kampung China, Pantai Tapak Paderi, Pantai Jakat, Danau Dendam Tak Sudah dan Pelabuhan Kota Baai. Sementara bagi Anda penggemar durian, Kota Bengkulu juga memiliki spot berburu ragam olahan khas durian yang bisa Anda temukan di Pondok Durian, Bengkulu.  Di tempat ini Anda bisa menikmati aneka olahan durian mulai dari es krim durian dan berbagai variannya, roti bakar durian, serabi durian, pancake durian dan lain sebagainya.

Akses Menuju Pantai Panjang, Bengkulu

Untuk menuju lokasi Pantai Panjang Bengkulu, terdapat berbagai macam fasilitas transportasi yang tersedia seperti transportasi umum dan sewaan dari pusat kota Bengkulu. Pantai Panjang dapat ditempuh sejauh 3 kilometer dari pusat kota  

Minggu, 23 Desember 2018

MENIKMATI KESUNYIAN PULAU POMBO ATOLL YANG EKSOTIS DI MALUKU


Pualau Pombo Atoll

Tempat Wisata | Maluku merupakan salah satu provinsi di Indonesia yang memiliki banyak tempat wisata menarik untuk dijelajahi. Provinsi yang terdiri dari berbagai pulau-pulau kecil ini banyak menarik minat wisatawan untuk menikmati keindahan alamnya yang eksotis. Salah satu tempat wisata menarik yang dapat Anda kunjungi saat berlibur ke Maluku adalah Menikmati Kesunyian Pulau Pombo yang eksotis dengan pantainya yang indah berpasir putih, air laut yang jernih, panorama pulau yang hijau alami serta keindahan bawah laut yang pastinya akan membuat Anda betah berlama-lama di pulau yang tak berpenghuni ini.  

Pombo adalah pulau kecil tak berpenghuni yang dikelilingi oleh karang, karang atoll yang terletak di Kabupaten Maluku Tengah, Provinsi Maluku, Indonesia.  Pulau ini juga dikelilingi oleh terumbu karang berbentuk lingkaran tempat Taman Laut Pulau Pombo berada. Di pulau seluas 1.000 hektar ini Anda akan disambut dengan hamparan pasir pantai putih bersih dan potongan karang yang terlindungi oleh dedaunan hijau yang subur. Selain itu kawanan burung eksotis dari segala jenis, bentuk, ukuran dan warna yang bertengger di dahan pohon akan membuat Anda nyaman di pulau yang indah ini. 

Pulau Pombo Atoll

Sementara bawah laut Pulau Pombo Atoll menyimpan ikan langka dan moluska yang berkeliaran bebas di dasar laut bersatu dengan karang-karang cantik yang pastinya akan membuat Anda betah berlama-lama di tempat ini. 

Pulau konservasi yang dilindungi ini, penduduk tidak di izinkan Membeli Domain Dan Hosting untuk tinggal di pilau yang indah ini. Tidak ada akomodasi atau perumahan di lokasi ini. Meskipun pulau ini terlarang untuk dihuni, berkemah menikmati kesederhaan alam dan pertualangan liar di alam bebas serta menikmati keindahan pantai dan bawah laut Pulau Pombo hal yang dapat Anda lakukan di pulau yang indah ini.

Laut yang sejernih kristal yang dipenuhi oleh dengan semua jenis kehidupan laut membuat aktivitas senorkeling dan diving menjadi keharusan buat Anda saat mengunjungi Pulau Pombo. Lukisan bawah air yang indah bagaikan permadani di lautan bebas yang bergoyang warna-warni yang dibalut dengan ikan hias warna warni bersama biota laut lainnya menjadikan pengalaman yang tak terlupakan saat menikmati kesederhaaan Pulau Pombo Atoll yang eksotis ini.

Akses Menuju Pulau Pombo

Pulau Pombo Atoll

Rute tercepat menuju Pulau Pombo Atoll adalah melalui Bandara Pattimura di kota Ambon, Provinsi Maluku, Indonesia. Dari sini Anda bisa melanjutkan perjalanan melalui Pelabuhan Tulehu di Waii, sebuah desa pesisir di pinggiran kota Ambon. Dengan menyewa speedboat dari Tulehu Port ke Pulau Pombo yang berjarak sekitar 30 menit perjalanan, Anda sudah bisa Menikmati Kesederhaan Pulau Pombo Atoll yang menakjubkan.

Saat berkunjung ke Pulau Pombo Atoll ini sebaiknya Anda membawa cukup makanan dan minuman serta hal-hal penting lainnya karena Pulau Pombo Atoll ini tidak berpenghuni.

PULAU BAWAH, PULAU PRIBADI PALING MENAKJUBKAN DI INDONESIA

Tempat Wisata | Jika Anda menginginkan liburan yang nyaman dan tenang dengan perairannya yang jernih di Indonesia, Pulau Bawah adalah salah satu tempatnya. Pulau dengan resort bergaya pedesaan ini terletak di Kepulauan Anambas Provinsi Kepulauan Riau, Indonesia atau terletak sekitar 150 mil timur laut  kota Batam atau berjarak sekitar 3,5 jam timur laut Singapura. 

Pualau Bawah

Di antara banyak pulau di Kepulauan Anambas, Pulau Bawah merupakan pulau pribadi tujuan wisata menyelam favorit serta liburan mewah eksklusif yang menawarkan ketenangan sempurna dari hiruk pikuk keramaian kehidupan kota metropolitan.

Pulau Bawah

Dapatkan paket liburan Anda yang menyenangkan di surga tropis ini dengan tarif secara keseluruhan dengan menghubungi Anda dapat dengan tenang mengetahui tranfer dan waktu Anda untuk menikmati liburan dari mulai makanan, perawatan spa, yoga, meditasi. loundry dan olahraga air.

Pulau Bawah

Pulau Pribadi Bawah hanya akan menerima maksimum 70 tamu setiap saat, disini wisatawan akan menemukan 35 bungalow bambu termasuk 11 bungalow overwater yang akan memanjakan Anda dengan panorama sunset dan sunrise yang sangat luar biasa, bioskop terbuka serta daftar panjang kegiatan di luar ruangan memastikan pengalaman lengkap bagi wisatawan. Taman bermain seluas 300 hektar. 3 laguna biru kristal, 13 pantai berpasir putih, Hutan hijau lebat untuk trekking dan yang lebih penting lagi filosofi kebijakan lingkungan dan konservasi.

PULAU BAWAH

Isi hari-hari Anda dengan bersnokeling atau berjemur matahari. Pulau Bawah adalah surga dari pantai berpasir putih, hutan bakau dan scuba diving yang penuh dengan ikan warna-warni dan hewan laut unik lainnya serta terumbu karang yang masih asli dan alami. 

PULAU BAWAH

PULAU PRIBADI PALING MENAKJUBKAN DI INDONESIA

Pulau yang dikelilingi oleh perairan biru kehijauan yang jernih, laguna biru dan terumbu karang, kawasan konservasi laut yang murni dari sebelumnya tidak di diami ini melayani para petualang di luar ruangan dengan selera untuk memanjakan serta pencari surga mencari relaksasi. Pulau Bawah menawarkan makna sejati kemewahan serba inklusif dengan menjadi satu-satunya retret di Asia yang m,encakup semua perawatan spa, pengalaman berlibur serta transfortasi menggunakan pesawat amfibi yang baru.

Untuk Anda ketahui bahwa Pulau Bawah terpilih sebagai Pulau Tropis Terbaik Di Asia oleh CNN melebihi Koh Cang di Thailand, Langkawi di Malaysia, Halong Bay di Viernam dan Kepulauan Similian di Thailand. Karena keindahannya sangat luar biasa, Pulau Bawah bahkan dijuluki sebagai Maladewa dari Anambas.

PULAU BAWAH

Pulau Bawah sendiri merupakan bagian dari gugusan 5 pulau dengan Pulau Bawah sebagai pulau terbesar dan 4 pulau lainnya bernama Pulau Sanggah, Pulau Murbah, Pulau Lidi dan Pulau Elang. Kelima pulau ini membentuk laguna biru oval. Pada saat surutnya perairan di kepulauan ini terlihat terhubung tanpa batas., karena pasir putih dan karang bersama-sama terhubung untuk menciptakan jembatan tanah yang memisahkan laguna dari Laut Cina Selatan yang terbuka. 

PULAU BAWAH

Laguna disini menawarkan Anda pengalaman snorkeling yang sempurna dengan kemegahan bawah lautnya yang fantastis untuk disaksikan. Lantai laguna dengan hamparan pasir putih yang berhiasan terumbu karang aneka warna dan ukuran serta ikan-ikan cantik yang mengelilinginya terlihat jelas bahkan dari permukaan.

Akses Menuju Pulau Pribadi Bawah

Jika Anda ingin mengunjungi Pulau Pribadi Bawah, Anda harus memiliki banyak waktu yang Anda inginkan karena letaknya cukup jauh di Laut Cina Selatan dan jauh dari sebagian besar pulau-pulau di Indonesia lainnya. 

Untuk mencapai Pulau Anambas melalui jalur udara, Anda harus terbang ke Tanjung Pinang, Ibukota Provinsi Kepulauan Riau yang berada di Pulau Bintan. Dari Tanjung Pinang penerbangan dilanjutkan ke Matak Airport di Pulau Matak yang merupakan bandara utama di Kepulauan Anambas. Dari Bandara Matak Anda masih perlu naik perahu ke Tarempa yang merupakan ibukota Kabupaten Kepulauan Anambas. Dari pelabuhan utama di Tarempa, Anda dapat menyewa speedboat untuk membawa Anda ke Pulau Pribadi Bawah.

Jika Anda ingin mengunjungi Pulau Pribadi Bawah melalui jalur laut, MV.VOC Batavia dan MV Seven Star Island melayani rute Tanjung Pinang - Letung - Tarempa dan sebaliknya. Kapal feri ini berangkat pada hari Minggu, Senin, Rabu dan Jum'at dari Tanjung Pinang dengan perjalanan pulang dari Tarempa pada hari Selasa, Kamis dan Sabtu.

PULAU BAWAH

Perjalanan Anda bisa juga di mulai dari Singapura dimana Anda akan dikumpulkan dari hotel, bandara atau tempat tinggal Anda oleh sopir bawah reserve dengan seorang koordinator akan mengantar Anda dengan feri ke Bandara Internasional Batam dimana selanjutnya Anda akan naik pesawat amfibi pribadi selama 80 menit perjalanan dan mendarat di laguna spektakuler di luar reserve  di depan suite Anda tepat pada waktunya.

SPOT TERBAIK PENYELAMAN DI PULAU WEH

Tempat Wisata | Pulau Weh yang terletak di ujung barat Pulau Sumatera kini menjadi incara para penyelam dari berbagai penjuru dunia. Tempat ini memiliki keindahan alam bawah laut yang menakjubkan untuk dinikmati. Spot-spot terbaik di Pulau Weh ini telah menjadi magnet bagi ribuan penyelam lokal dan mancanegara.

SPOT TERBAIK PENYELAMAN DI PULAU WEH

Berikut beberapa spot penyelaman terbaik di Pulau Weh yang wajib Anda kunjungi dan nikmati keindahanya.

The Canyon

SPOT TERBAIK PENYELAMAN DI PULAU WEH

Pernahkan Anda membayangkan keindahan Grand Canyon dibawah air? Jika belum, datanglah ke Pulau Weh karena disini Anda bisa menyelusuri saluran ngarai selebar 5 meter dengan kedalaman hingga mencapai 60 meter. Jika beruntung, Anda dapat menemukan ikan napoleon raksasa, baracuda dan manta ray yang menjadi penghuni spot ini.

Shark Plateu

SPOT TERBAIK PENYELAMAN DI PULAU WEH

Terletak di bagian barat daya Pulau Weh, spot Shark Plateu menyajikan beragam ikan hiu seperti hiu sirip, hiu sirip hitam dan hiu putih hilir mudik tiada henti di spot ini. Menjadi tantangan tersendiri bagi Anda yang ingin menikmatinya. Disini terlihat puluhan hiu bersama baracuda atau manta ray berenang bergerombol. Jadi hanya penyelam profesional saja yang memiliki sertifikat advance open water yang boleh menjelajahi spot ini.

Sophie Rickmers Wreck

SPOT TERBAIK PENYELAMAN DI PULAU WEH

Spot penyelaman Sophie Rickmers Wreck memiliki sebuah kapal kargo buatan Jerman yang karam pada tahun 1940-an. Kapal yang karam dan terdampar di dasar laut Pulau Weh ini telah menjadi karang dan tempat bermain favorit penyelam  dari berbagai negara. Kapal ini dapat Anda temukan pada kedalaman 40-50 meter di Teluk Pria Laot, Sabang. Spot yang dekat dengan pantai ini, jadi bukan hanya di bawah permukaan saja yang mempesona namun panorama pantainyapun sangat cantik mempesona sehingga spot ini banyak dikunjungi oleh para penyelam.

Pulau Rondo

SPOT TERBAIK PENYELAMAN DI PULAU WEH

Spot diving Pulau Rondo terletak cukup jauh dari Pulau Weh. Dengan kedalaman rata-rata sekitar 30 meter, Pulau Rondo menjadi spot diving favorit bagi banyak penyelam saat mengunjungi Pulau Weh. Spot ini memiliki lereng dengan kontur yang cukup menantang serta ekosistem lautnya yang sangat beragam. Salah satu agent di Pulau Weh pernah mengatakan bahwa spot di Pulau Rondo cocok bagi para penyelam profesional yang mengingkan hal baru dan lebih menantang.

Teluk Pria Laot

SPOT TERBAIK PENYELAMAN DI PULAU WEH

Pulau Weh tidak hanya dikenal memiliki panorama pantai yang cantik mempesona namun pulau ini juga dikenal memiliki gunung api bawah laut. Fakta ini dapat dilihat dari gejala pasca-vulkanis yakni adanya lubang-lubang fumarol, solfatar dan sumber air panas yang banyak dijumpai di pulau ini baik itu di kaki gunung, lereng gunung, di tepi pantai dan dasar laut. Salah satu titik selam dan snorkeling yang harus Anda kunjungi adalah Teluk Pria Laot.

Spot ini terbilang unik karena selain perairannya yang memiliki kedalaman 13-20 meter, Spot ini juga memiliki  lubang fumarol yang menyembur terus menerus menyebabkan perairan penuh dengan pusaran gelombang. Spot ini akan memberikan pengalaman yang mengesankan buat Anda.

Pantai Anoi Hitam

SPOT TERBAIK PENYELAMAN DI PULAU WEH

Berbeda dengan perairan Teluk Pria Laot, Di Pantai Anoi Hitam, Anda bisa berenang di atas meja-meja terumbu karang Acropora dengan perairan yang lebih dangkal. Bentuk terumbu karang akan terlihat seperti meja yang tentunya akan menggoda Anda untuk menginjaknya sebagai tempat pijakan. Tapi ingat! terumbu karang ini tidak hanya tajam dan berbahaya untyuk Anda sentuh tetapi sangat sensitif dan mudah rusak. 

Berfotolah sepuas-puasnya di spot terbaik penyelaman di Pulau Weh ini, tapi tetap jaga ya terumbu karangnya agar tetap indah alami yaaa...



Popular Posts

Recent Posts

Unordered List

Text Widget

Blog Archive

Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.

Ads

Advertisement With Us

MENIKMATI JERNIHNYA CURUG CIBALIUNG BOGOR

MENIKMATI JERNIHNYA CURUG CIBALIUNG BOGOR Tempat Wisata | Seperti juga kota-kota lainnya di Indonesia, Bogor juga banyak memiliki tem...

Popular Posts